Cari Dokter
7 Kebiasaan yang Merusak Mata dan Tips Menjaganya

7 Kebiasaan yang Merusak Mata dan Tips Menjaganya

Ada beberapa kebiasaan yang dapat mengganggu kesehatan mata kita, salah satunya adalah membaca di tempat gelap. Terkadang kita merasa biasa saja melakukannya, tapi mata perlahan-lahan mudah pedih. Jangan menganggap sepele ketika mata terasa lelah, karena bisa saja itu merusak penglihatan dan mengurangi kemampuanmu melihat. 

Oleh karena itu, kesehatan mata perlu dijaga. Seperti mengistirahatkan mata hingga mengonsumsi makanan yang bernutrisi untuk mata. Memangnya, beberapa kebiasaan yang dapat merusak mata? Dan bagaimana  tips menjaganya? Kita cari tahu bersama, yuk!

Membaca di tengah malam
Caption: Seorang wanita tengah bermain smartphone di malam hari. photo by Leung Cho Pan

Kebiasaan yang Dapat Merusak Kesehatan Mata 

Seiring bertambahnya usia, fungsi penglihatan akan semakin menurun. Dan keadaan seperti ini dapat menjadi bertambah parah jika dibarengi dengan kebiasaan-kebiasaan buruk yang dapat mengurangi kesehatan mata. Berikut beberapa kebiasaan buruk agar kesehatan mata tetap terjaga:

1. Menggunakan Softlens dengan Sembarangan

Pemakaian softlens dengan ceroboh sering menjadi permasalahan utama pada kesehatan mata, seperti iritasi dan infeksi. Maka dari itu, jika anda hendak menggunakan softlens, perhatikan beberapa kebiasaan berikut ini: 

  • Menggunakan softlens saat tidur dan mandi.
  • Membersihkan softlens tanpa menggunakan cairan khusus. 
  • Menggunakan tempat menyimpan softlens lebih dari 3 bulan.
  • Menyimpan softlens sembarangan. 
  • Menggunakan softlens dalam keadaan tangan yang tidak steril. 

2. Terlalu Lama Bermain Gadget

Banyak orang yang tidak sadar bahwa dengan menghabiskan waktu terlalu lama di depan layar PC, tablet, ataupun smartphone dapat mengakibatkan otot mata bekerja lebih keras sehingga mata menjadi terasa lelah, pusing, dan sakit kepala. 

Hal ini karena sinar biru dari layar gadget dapat menjadi penyebab degenerasi makula di retina, bahkan dalam kondisi yang lebih parah dapat mengakibatkan disfungsi penglihatan atau mengalami kebutaan. Untuk menghindar dari resiko itu, anda perlu mengistirahatkan mata dengan mengalihkan pandangan beberapa menit dan menggunakan pelindung layar yang dapat menghalau paparan sinar biru secara langsung. 

Atau bisa juga dengan menggunakan rumus 20-20-20 saat berinteraksi dengan gadget. Maksudnya, setiap 20 menit menatap layar gadget, alihkan pandangan sejauh 20 kaki atau sekitar 6 meter selama 20 detik.

3. Kebiasaan Merokok 

Kebiasaan yang dapat merusak kesehatan mata selanjutnya adalah merokok. Hal ini dikarenakan, dapat mengganggu peredaran darah yang mengandung nutrisi dan oksigen. Sehingga perokok aktif dapat berpotensi mengalami degenerasi makula dan katarak. 

4. Mengabaikan Gejala Iritasi 

Sering mengabaikan gejala iritasi juga termasuk kebiasaan yang dapat mempengaruhi kesehatan mata. Meskipun iritasi sering disebabkan karena kondisi yang wajar, namun Anda perlu berhati-hati jika muncul gejala infeksi seperti mata terasa nyeri, keluar cairan kental berwarna putih atau kehijauan dari mata, sampai timbulnya rasai mengganjal di area mata. Jika mengalami hal seperti itu, segeralah melakukan konsultasi hal tersebut kepada dokter agar gejala iritasi tidak bertambah parah.

5. Menggunakan Make Up saat Istirahat 

Bagi wanita yang sering menggunakan make up, jangan lupa untuk selalu membersihkannya sebelum istirahat. Hal ini menyebabkan iritasi atau infeksi pada kelenjar kelopak mata jika serpihan maskara, eyeliner, atau eye shadow yang jatuh ke dalam mata.

Untuk menghindari hal itu terjadi pada anda, sebaiknya sebelum beristirahat anda sudah membersihkan make up dengan mencuci wajah atau bisa juga menggunakan make up remover.

6. Membaca dalam Kondisi Gelap

Kebiasaan lain yang dapat mengganggu kesehatan mata yaitu membaca di tempat gelap. Karena, cahaya mempunyai efek yang berbeda terhadap kemampuan mata dalam melihat. Sehingga hal ini berpotensi menyebabkan lensa mata bekerja lebih keras untuk menebal dan menipis. Serta pupil mata juga dipaksa untuk berdilatasi. Inilah yang menjadikan mata akan menjadi cepat lelah. 

7. Tidak Melakukan Pemeriksaan Mata Rutin 

Pemeriksaan mata dengan rutin, penting dilakukan setiap tahun guna mendeteksi adanya gangguan mata sejak dini. Sehingga Anda dapat terhindar dari berbagai penyakit mata, seperti glaukoma, degenerasi makula, dan sebagainya. Pemeriksaan mata rutin sangat disarankan untuk orang-orang yang berusia di atas 40 tahun.

Tips Menjaga Kesehatan Mata

Jika kebiasaan diatas berlangsung dalam kurun waktu yang lama, maka akan mengurangi kemampuan penglihatan. Oleh karenanya, jauhi kebiasaan tersebut dengan melakukan beberapa tips menjaga kesehatan mata berikut ini: 

  • Mengonsumsi makanan-makanan bergizi yang kaya akan vitamin. Seperti sayur-sayuran hijau, wortel, salmon, dan kacang-kacangan.
  • Jauhi merokok dan hindari dari paparan asap rokok. 
  • Memakai kacamata hitam saat berada di luar rumah untuk menghindar dari paparan sinar UV. 
  • Mengatur pencahayaan ruang yang memadai. 
  • Membatasi penggunaan gadget. 
  • Melakukan rileksasi mata. 
  • Berolahraga dengan rutin dan beristirahat yang cukup.

Supaya kesehatan mata anda tetap terjaga dengan baik, mulailah untuk menghindari segala bentuk kebiasaan yang dapat mengurangi kesehatan mata. Jika terdapat keluhan-keluhan pada mata atau penglihatan, segeralah memeriksakan diri ke dokter, agar mendapat penanganan lebih dini dan kondisi kesehatan mata tidak semakin bertambah parah. 

Silahkan hubungi rumah sakit RS Budi Medika atau Hubungi kami disini: 082180000678 jika memerlukan bantuan medis atau konsultasi dokter.

Reference:

https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/kebiasaan-yang-dapat-merusak-mata

https://www.alodokter.com/9-kebiasaan-yang-dapat-mengganggu-kesehatan-mata

https://bobo.grid.id/read/083658313/7-kebiasaan-buruk-yang-dapat-merusak-mata-salah-satunya-membaca-sambil-tiduran?page=all

https://www.fimela.com/health/read/3716306/7-kegiatan-sehari-hari-yang-menyebabkan-mata-lelah

Hubungi Kami

Whatsapp: 082180000678
Alamat: Jalan Yos Sudarso No 85, Bumi Waras, Bandar Lampung, Lampung
Layanan Gawat Darurat/IGD: 0721 – 6015000

 

Waktu Pelayanan

Senin – 24 Jam
Selasa – 24 Jam
Rabu – 24 Jam
Kamis – 24 Jam
Jumat – 24 Jam
Sabtu – 24 Jam
Minggu – 24 Jam

Lokasi RS. Budi Medika